Curug Bengkawah Pemalang yang Indah Dikunjungi

Curug Bengkawah - Beberapa Curug atau air terjun memang mempunyai daya tarik tersendiri. Salah satu curug yang menarik perhatian di daerah Pemalang adalah Curug Bengkawah. Wisata Curug Bengkawah di Randudongkal Pemalang Jawa Tengah ini adalah salah satu tempat wisata yang berada di Jalan Sikasur -Simpur, Desa Sikasur, Kecamatan Randudongkal, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Indonesia.
Ig from : @jateng.keren
Wisata Curug Bengkawah di Randudongkal Pemalang Jawa Tengah ini merupakan tempat wisata yang ramai dengan wisatawan pada hari biasa maupun hari liburan. Karena Tempat Wisata Curug Bengkawah ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda dengan aktivitas kita sehari hari.

Lokasi yang Ditempuh Menuju Tempat Wisata Curug  Bengkawah


Curug ini berjarak sekitar 35 km  dari kota Pemalang dapat di tempuh sekitar 1,5 jam dengan kendaraan roda dua.  Dari arah Pemalang atau 1 jam dari jalur pantura.  Kalian jadikan patokan mencapai Curug Bengkawah adalah terminal Randu Dongkal, Kalian dilanjutkan perjalanan ke arah Cikasur dan petunjuk yang sangat jelas akan mengantarkan ke Curug Bengkawah. Kalian disarankan menggunakan kendaraan bermotor untuk menuju ke Curug Bengkawah.

Lalu perjalanan menuju Curug Bengkawah di mulai dengan menyusuri jalan setapak di pinggiran irigasi. Jalan ini menguji nyali bagi pengendara motor karena di sebelah kanan sungai tanpa pembatas dan jalanan yang becek serta licin. Setelah hampir 5 menit menyusuri jalan setapak sampai ke rumah yang berada di tengah persawahan. Di sinilah di jadikan tempat parkir untuk wisatawan yang akan mengunjungi Curug Bengkawah.

Dan apabila kalian tidak tahu akan jalannya atau mungkin kalian menyasar ke jalur petunjuk tetap selalu gunakan Google Maps. Karena untuk lokasi peta Curug Bengkawah telah ada dan dapat dijadikan lokasi tujuan kalian.

Tiket atau Harga Masuk ke Tempat Wisata Curug Bengkawah

Untuk biaya masuk sangatlah terjangkau karena masih murah dan tidak juga mengocek dompet yaitu dengan tiket masuk sebesar Rp.2.500 per orang kita dapat memasuki Tempat Wisata Curug Bengkawah, dan juga ada yang mengelola menjadikan Tempat Wisata Curug Bengkawah tetap bersih dan indah.

Pesona yang Kalian Dapatkan di Tempat Wisata Curug Bengkawah
Ig from : @ryansaf99
Wisata Curug Bengkawah di Randudongkal Pemalang Jawa Tengah merupakan tempat wisata yang harus anda kunjungi karena pesona keindahannya tidak ada duanya. Curug Bengkawah atau yang juga populer dengan nama Curug Kembar merupakan sebuah wisata air terjun yang masih sangat alami. Ketinggian air terjun ini mencapai 20 meter dan kedalaman airnya mencapai 3 meter.
Ig from : @naalzam
Uniknya air yang mengalir di curug ini tidak pernah kering dan sangat jernih. Tak heran jika orang orang selalu menyebut wisata ini masih “perawan”. Meskipun akses jalan yang kurang mendukung, tidak sedikit wisatawan yang tetap antusias berkunjung ke tempat ini. Karena, lelah nya perjalanan akan terbayar dengan panorama alam yang indah nan hijau.

Wisata air terjun ini berada di kawasan hutan dan di penuhi dengan monyet monyet yang lompat kesana kemari di sekitar hutan tersebut. Sumber utama air terjun ini berasal dari aliran sungai Kluweh. Tidak jauh dari air terjun terdapat sumber mata air yang sangat jernih. Air ini biasanya dimanfaatkan oleh para wisatawan yang menginap di lokasi curug. Wisata Air terjun  ini sangat cocok sebagai tempat untuk menghabiskan  liburan akhir pekan.

Fasilitas yang Diberikan di Tempat Wisata Curug Bengkawah

Untuk fasilitas diwilayah Tempat Wisata Curug Bengkawah  ini terbilang sangatlah komplit karena telah tersedia fasilitas-fasilitas pendukung buat liburan kalian yaitu :
1. Tempat Beribadah ( seperti Masjid atau Mushola)
2. Parkiran Kendaraan Pribadi seperti sepeda motor atau bahkan mobil
3. Rumah makan atau Warung
4. Tempat peristirahatan

Demikianlah informasi tentang Tempat Wisata Curug Bengkawah, semoga informasi ini dapat berguna dan bermanfaat untuk semuanya. Ayolah berkunjung ke Tempat Wisata Curug Bengkawah. Dan kunjungi artikel-artikel yang lain karena masih ada yang menarik lagi. Terimakasih atas kunjunganya.

Postingan terkait:

1 Tanggapan untuk "Curug Bengkawah Pemalang yang Indah Dikunjungi"